Monday, March 6, 2017

Resep Strawberry Mirror Cake Kue Kaca Spesial Anti Gagal

Cara Membuat Resep Strawberry Mirror Cake atau Kue Kaca Yang Cantik dan Lezat Dari Rusia. Strawberry Mirror Cake atau orang kita menyebutnya kue kaca strawbery dari Rusia ini memang sangat menarik. Dari tampiallannya saja, resep cake ini sudah kelihatan lezat dan segar. Apalagi kalau menikmatinya dengan keluarga. Pasti yummy dan minta nagih. Walaupun bentuknya kelihatannya mewah banget, tetapi cara membuat Strawberry Mirror Cake ini ternyata tidak sesulit yang kita bayangkan lho. Asal menggunakan bahan yang pas takarannya, pasti semua orang bisa membuatnya.

Resep Strawberry Mirror Cake aka Cake Vanilla lapis Strawberry Bavarian Cream


Resep Strawberry Mirror Cake atau resep Cake Vanilla lapis Strawberry Bavarian Cream ini memang sangat menggoda mata dan lidah. Kue enak dan lezat terus di lapisan atasnya diguyur jelly merah bening layaknya cermin sehingga menambah kemewahan resep kue ini. Mantab, siapa yang tak tergoda untuk mencicipinya bukan.

Resep aslinya dapat dari browsing tetapi yang di bawah sudah dimodifikasi dan dilewati bagian bikin mirrornya. Cari yang mudah saya modifikasi Strawberry Mirror Cake nya dengan menggunakan agar-agar bubuk. Soalnya membuat bavarian cream-nya sedikit susah dan ribet benner. Langsung aja ya, ini dia resep Strawberry Mirror Cake yang sudah saya modifikasi..
resep Strawberry Mirror Cake enak
resep Strawberry Mirror Cake

Bahan Untuk Membuat Vanilla Sponge Cake:

  1. 3 butir telur utuh.
  2. 3 butir kuning telur.
  3. 1/4 cup gula.
  4. 1 sdt vanilla ekstrak.
  5. 3 butir putih telur.
  6. 1/8 sdt cream of tar-tar (bisa diganti 3/8 air lemon atau white vinegar 5%).
  7. 2 sdm gula.
  8. 2/3 cup tepung terigu, ayak.

Bahan Soaking Syrup:

  1. 1/2 cup air.
  2. 1/3 cup gula.
  3. 2 sdm kirsch/strawberry liqueur (bisa dihilangkan).

Bahan Untuk Membuat Strawberry Bavarian Cream:


  1. 2 1/2 sdm gelatin bubuk. Kalau kebanyakan bisa dijadiin 1 atau 1 1/2 sendok makan saja.
  2. 1 1/2 cup strawbery puree kemudian saring atau bisa juga diblender halus saja.
  3. 5 butir kuning telur.
  4. 2/3 cup gula.
  5. 1 1/2 cup susu cair.
  6. 1 sdm air lemon.
  7. Beberapa tetes pewarna merah.
  8. 1 3/4 cup whipping cream.


Bahan Untuk Strawberry Mirror:


  1. 1 sachet agar-agar bubuk.
  2. 50 gr gula.
  3. 700 ml air.
  4. 1/2 sdt pasta strawberry.


Cara Membuat Strawberry Mirror Cake


  1. Cara Membuat Vanilla Sponge Cake: Panaskan oven dengan suhu 180 derajat celcius, siapkan loyang bundar diameter 22 cm, olesi mentega dan alasi dengan kertas roti. Sisishkan.
  2. Dalam satu wadah, kocok telur, kuning telur dan gula hingga kental dan ringan. Masukkan vanilla, kocok hingga rata.
  3. Dalam wadah lain, kocok putih telur hingga mengembang, masukkan cream of tar-tar, kocok terus hingga kaku. Masukkan gula, kocok hingga putih telur mengkilap (jangan over beat).
  4. Masukkan ayakan tepung ke dalam kuning telur, aduk balik perlahan. Masukkan seperempat bagian putih telur, aduk balik perlahan. Masukkan sisa putih telur, aduk balik perlahan kembali.
  5. Tuang ke dalam loyang, panggang selama 20-25 menit hingga permukaannya kecoklatan. Keluarkan dari oven. Biarkan atas rak kawat hingga dingin. Kemudian belah cake membujur menjadi 2 bagian. Sisihkan.
  6. Cara Membuat Soaking Syrup: Dalam saucepan, campur air dan gula. Panaskan di atas api sedang, aduk hingga gula larut. Dinginkan. Masukkan kirsch, aduk rata. Masukkan ke dalam kulkas hingga saat akan digunakan.
  7. Cara Membuat Strawberry Bavarian Cream: Dalam satu wadah, campur gelatin dengan strawberry puree, aduk hingga tercampur rata. Sementara itu, panaskan susu cair.
  8. Dalam wadah lain, kocok kuning telur hingga ringan, masukkan susu panas, aduk dengan sendok kayu. Tuang balik ke saucepan, panaskan kembali dengan api kecil-sedang. Aduk hingga mengental (jangan terlalu lama/terlalu panas, nanti akan berubah jadi scramble egg, hoho). Angkat dan tuang ke dalam campuran gelatin, aduk hingga tercampur rata. Taruh pan di atas wadah yang berisi air es, biarkan hingga mencapai kekentalan seperti krim kocok.
  9. Kocok whipping cream hingga puncak tumpul. Masukkan ke dalam campuran gelatin, aduk hingga tercampur rata.
  10. Cara Membuat Strawberry Mirror: Dalam saucepan, panaskan agar-agar bubuk, gula dan air di atas api sedang hingga mendidih. Matikan api, biarkan uapnya hilang. Masukkan pasta strawberry, aduk rata. Biarkan dingin (tapi jangan sampai membeku).
  11. Penyelesaian: Taruh mika ukuran diameter 25 cm di atas alas kue. Taruh satu bagian vanilla cake, ciprati dengan soaking syrup. Tuang setengah bagian strawberry bavarian cream. Ratakan permukaannya dengan spatula. Taruh satu bagian vanilla cake lainnya, ciprati kembali dengan soaking syrup, tuang sisa strawberry bavarian cream, ratakan permukaannya dengan spatula kembali. Terakhir, tuang strawberry mirror di bagian atas cake.


Setelah jadi jangan langsung dimakan ya. Lebih baik dan disarankan untuk di dinginkan di dalam lemari es selama kurang lebih 4 jam atau semalaman hingga set dan mengkilat. Selesai sudah cara membuat Strawberry Mirror Cake ala Rusianya. Walaupun kelihatannya ribet, tetapi resep Strawberry Mirror Cake ini memang luar biasa. Pasti terbayarkan lelah kita. Jangan lupa coba juga resep cheese butter cake, resep bolu gulung panggang dan cara membuat donat dari tepung kentang ya.

Monday, February 27, 2017

Resep Choco Chip Cookies Kue Kering Super Lezat

Cara membuat resep choco chip cookies kue kering yang enak, cruncy dan lezat. Ceritanya tiba-tiba kepengen ngemil kue kering choco chip cookies yang nyoklat banget. Mau beli chocolate chip cookies yang sering muncul di iklan televisi tetapi kayaknya lagi malas keluar rumah. Nah kepikiran deh untuk membuat sendiri kue kering ini. Karena belum pernah membuatnya akhirnya cari-cari resep di buku simpanan dan internet. Alhamdulillah akhirnya menemukan resep kue choco chip cookies yang dicari. Yang penting yang mudah cara membuat choco chip cookies dan tampilannya kuenya kelihatan menggiurkan.

Resep Choco Chip Cookies Super Renyah


Waktu lagi browsing tadi ada banyak ternyata variasi resep kue kering ini. Ada yang versi resep choco chip cookies bogasari, resep choco chip cookies good time bahkan ada yang tanpa oven. Sebenarnya gak kebayang sih, tapi  mungkin mereka menggunakan teflon yang diberi tutup diatasnya untuk memanggang adonan cookies nya. Akhirnya pilihan hati diberikan kepada resep yang bener-bener kue choco chip murni tanpa menggunakan bahan tambahan kacang-kacangan, havermut, dan lainnya.

Pilihan resep choco chip cookies tadi bukan tanpa alasan. Setelah baca komentar yang sudah mencobanya ternyata kelihatnnya begitu renyah, cruncy dan yang penting garingnya pas. Oke langsung saja resep kue choco chip nya beserta bahan yang dibutuhkan dan cara membuatnya dibawah ya.
resep choco chips cookies renyah
Resep choco chip cookies kue

Bahan untuk membuat kue choco chip cookies


  1. 1 cup + 2 sdm tepung terigu
  2. 1/4 cup + 2 sdm brown sugar
  3. 1/2 cup margarin
  4. 1/4 cup + 2 sdm gula pasir
  5. 1/2 sdt vanilla esens
  6. 1 butir telur
  7. 1/2 sdt baking soda
  8. 1/4 sdt garam
  9. 1 cup choco chip


Cara membuat resep choco chip cookies mudah dan sederhana


  1. Pertama siapkan loyang yang sudah dialasi silfat baking mat terlebih dahulu.
  2. Setelah itu nyalakan dan panaskan oven dan set di suhu 180 derajat celcius.
  3. Ambil wadah dan ayak tepung, baking soda dan garam kemudian sisihkan.
  4. Ambil satu wadah lagi dan masukkan margarin, gula pasir dan brown sugar kemudina mixer dan kocok hingga creamy atau kurang lebih sekitar 3-5 menit.
  5. Selanjutnya masukkan telur ayam dan vanilla esensnya dan kocok atau mixer dengan bahan lain sehingga tercampur rata.
  6. Tuang campuran tepung tadi kedalam wadan dan aduk hingga benar benar tercampur rata dengan spatula.
  7. Masukkan choco chip kemudian aduk kembali sampai rata dengan spatula.
  8. Tuang per 1 sdm adonan cookies, beri jarak sekitar 5 cm antara cookies. Lakukan hingga adonan choco chips nya habis.
  9. Panggang sampai matang atau kurang lebih selama 15 menit. Buat mengecek sudah matang atau belum lihat sampai pinggiran cookies berwarna kecoklatan.
  10. Setelah matang semua lalu keluarkan dari oven.
  11. Jangan langsung dimasukkan ke wadah atau toples kue ya. Biarkan kue kering tadi dingin di atas rak kawat terlebih dahulu setelah itu simpan di dalam wadah tertutup. Siap untuk dijadikan cemilan kapanpun, saat apapun dan dimanapun pasti pas.


Resep Kue Lainnya Yang Harus Dicoba 
Resep Donat Empuk Dari Tepung Kentang
Resep Bolu Panggang
Resep Tiramisu Cup Cake
Resep Cake Tape Keju

Ternyata tidak ribet bukan cara membuat kue choco chip cookies dengan menggunakan resep diatas. Rasanya tidak kalah bukan dengan choco cookies dari good time yang sudah terkenal. Saat yang paling tepat untuk menikmati resep choco chip cookies ini adalah beberapa saat (kira-kira 10 menitan deh) setelah dikeluarkan dari oven.  Begitu dicobain, enyaaaaakkss banged. Crunchy di luar, chewy di dalam. Dengan choco chip kecil kecil yang melted dan lumer begitu dikunyah di dalam mulut. Lebih matap menikmati kelezatan kue kering choco chip ini dengan ditemani dengan segelas susu hangat.

Tuesday, February 21, 2017

Resep Donat Kentang Spesial Dari Tepung Kentang

Cara membuat resep donat kentang empuk anti bantat dari tepung kentang. Ceritanya punya kelebihan tepung kentang dan bingung mau dibuat apa. Ternyata dapat ide kenapa tidak dibikin resep donat kentang pake tepung kentang aja ya. Penasaran dan pengen tahu bagaimana hasilnya kalau pakai tepung kentang. Selain itu juga lagi males pula untuk pakai kentang rebus karena harus mengukus dan menghaluskan kentangnya. Toh cara membuat donat kentang dari tepung kentang juga tidak beda jauh bukan dengan resep donat aslinya. paling bedanya cuma tambahan airnya saja.

Untuk membuat donat kentang ini, resepnya dasarnya sendiri aku pake Donat - Versi Manfred Lange & Bogasari Baking Center. Memang ada sedikit modifikasi sih di resep donat kentang yang aku bikin ini. Perbedaannya cuma tepung terigu dikurangi 200 gr an diganti dengan sisa stok tepung kentang yang ada di rumah. Walaupun baru pertama kali membuatnya, ternyata rasa donat kentang modifikasi dari tepung kentang ini rasanya mantap sekali. Mengembang sempurna, enak, empuk dan tidak bantat donatnya. Yuk coba resep donat kentang ala aku ini dibawah bahannya.
resep donat kentang empuk
resep donat kentang

Bahan bahan untuk Donat Kentang


  1. 600 gr tepung terigu protein tinggi
  2. 200 gr tepung terigu serbaguna
  3. 200 gr tepung kentang
  4. 120 gr gula pasir
  5. 40 gr susu bubuk
  6. 15 gr ragi instant
  7. 15 gr garam
  8. 15 gr baking powder
  9. 1 gr vanili bubuk
  10. 100 gr telur
  11. 440 ml air
  12. 150 gr margarine
  13. Minyak goreng secukupnya.


Cara membuat donat kentang


  1. Masukkan tepung terigu sebanyak 600 gram bersama dengan 200 gram tepung kentang susu, 200 gram gula pasir, ragi instan, garam dapur beryodium, 15 gram baking powder dan vanili dalam wadah adonan kemudian aduk semua bahan tersebut sampai benar benar rata.
  2. Tambahkan dan masukkan telur ayam bersama dengan 440 ml air dan 150 grammargarine kemudian aduk lagi dengan tangan atau uleni semua bahan hingga adonan donat kentangnya kalis. Kalau perlu bisa ditambahkan sedikit air hingga benar-benar kalis.
  3. Setelah adonan resep donat kentang kalis, ambil secukupnya kemudian bulatkan adonan dan bentuk dengan rapi.
  4. Setelah terbentuk kemudian diamkan adonan donat yang sudah terbentuk hingga mengembang selama kurang lebih 10 menit. Jangan lupa tutup dengan kain ya supaya donat kentangnya mengembang sempurna.
  5. Setelah itu kempiskan adonan diatas dengan cara dipukul pukul pakai tangan.
  6. Setelah kempes, ambil adonan resep donat kentang tadi dan timbang dengan berat kurang lebih masing masing 50 gr.
  7. Bentuk adonan tadi dan bulatkan kemudian diamkan kembali adonan tadi selama kurang lebih 15 menit.
  8. Ambil loyang dan beri taburan sedikit tepung supaya tidak lengket dan letakkan adonan donatnya kemudian sedikit tekan adonan supaya sedikit pipih.
  9. Selanjutnya cetak masing adonan yang sudah ditimbang dan dibulatkan dengan tangan atau lebih bagus menggunakan cetakan donat.
  10. Setelah semua dicetak lalu diamkan lagi donat yang sudah dibentuk selama kurang lebih 30 menit di dalam lemari pengembang.
  11. Siapkan wajan penggorengan dengan minyak cukup banyak.
  12. Ambil adonan donat kemudian masak dan goreng masing masing donat sampai matang dan berubah warna.
  13. Setelah matang angkat dan tiriskan sebelum diberi topping. Untuk yang cari topping aneka warna dan rasa, silahkan coba aneka resep topping donat.


Selesai sudah dan simpel bukan cara membuat donat kentang dari tepung kentang tadi. Setelah resep donat kentang selesai ditiriskan dan dingin bisa dihiasi dengan aneka toping atau sesuai selera. Untuk resep lainnya yang wajib dicoba adalah Resep Bolu Gulung Panggang dan Cara Membuat Cheese Butter Cake.

Friday, January 6, 2017

Resep Brownies Kukus Marmer Lembut Rasa Jeruk

Resep Brownies Kukus Marmer yang aku buat ini sebenarnya merupakan hasil modifikasi dari salah satu resep andalan temanku. Aku tertarik mencobanya karena cara membuat brownies kukus ini lebih simpel dan mudah dibandingkan dengan resep brownies pada umumnya. Pada resep aslinya sih sebenarnya menggunakan sirup rasa jeruk dan pewarna orange. Tetapi berhubungan aku tidak punya pewarna orange dan menurutku lebih baik kalau pakai yang alami bukan. Untuk itu solusinya aku ganti saja dengan buah orange asli alias buah jeruk asli yang aku peras. Tentu lebih sehat bukan kalau brownies kukus ini menggunakan bahan yang asli. Kita tidak tahu bukan apakah sirup dan pewarna orange yang kita gunakan mengandung bahan berbahaya atau tidak. Setidaknya pasti ada bahan pengawetnya bukan.

Walaupun berbeda dengan resep brownies marmer kukus aslinya, tetapi ternyata hasilnya enak juga lho. Tidak kalah lezat dan lembut dibandingkan dengan resep brownies marmer aslinya. Teksturnya juga lembut dan empuk. Yang penting, resep brownies kukus marmer jeruk ini empuk di setiap lapisannya alias tidak bantet. Tentu akan sangat mengecewakan sekali bukan kalau sudah capek-capek membuat resep kue brownies kukus tetapi hasilnya bantet dan tidak empuk.

Selain dikukus, resep brownies kukues marmer dengan rasa jeruk ini sebenarnya bisa juga dipanggang kok. Suka-suak bunda bunda saja. Tetapi kali ini memang aku bikin buat kue brownies kukus supaya tidak terlalu ribet. Cukup diaduk-aduk adonan brownies nya dan tinggal dimasukkan ke panci kukusan. Tidak perlu waktu lama jadilah kue brownies kukus marmer yang enak dan lezat. Untuk loyangnya bisa disesuaikan dengan loyang yang ada di rumah saja. Bisa menggunakan loyang bundar, loyang ukuran 24 cm atau loyang mini. Yang penting adonan dan bahan resep brownies kukus marmer dan air jeruk perasnya pas takarannya. Biar enggak terlalu lama, yuk kita coba dirumah.
resep brownies kukus marmer
Resep brownies kukus marmer jeruk

Bahan-bahan Resep Brownies Kukus Marmer Rasa Jeruk


  1. 90 gram tepung terigu protein sedang. Merek suka-suka saja ya.
  2. 10 cc jeruk peras. Bisa ditambah atau dikurang sedikit sesuai dengan stok yang ada saja.
  3. 50 gram coklat masak putih, dipotong-potong.
  4. 15 gram susu bubuk.
  5. ¼ sendok teh baking powder.
  6. 1 sendok teh emulsifier
  7. 75 gram margarin.
  8. 3 butir putih telur.
  9. 5 butir kuning telur
  10. 60 gram gula pasir
  11. 1/8 sendok teh cokelat pasta
  12. 40 gram meises buat taburan diatasnya. Bisa ditambahkan atau tidak. Kalau tidak suka manis saranku tidak usah tambahkan meises.


Cara Membuat Brownies Kukus Marmer Yang Mudah dan Sederhana



  1. Pertama kali panaskan margarinenya sampai cair.
  2. Setelah itu tambahkan coklat masak putih dan air jeruk perasnya. Lalu aduk aduk sampai cokelat larut dengan bahan lainnya dan sisihkan.
  3. Berikutnya kocok putih telur, kuning telur, emulsifier dan gula pasir sampai benar-benar mengembang sempurna.
  4. Selanjutnya masukkan tepung terigu protein sedang, susu bubuk dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  5. Masukkan campuran margarine cair kedalam adonan diatas sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.
  6. Berikutnya ambil 1 sendok makan adonan lali tambahkan 1/8 sendok coklat pasta lalu aduk aduk sampai rata.
  7. Lalu tuang adonan coklat pasta ke tengah adonan resep brownies kukus putih kemudian aduk sekali.
  8. Setelah itu tuang 0.5 bagian ke dalam loyang sambil digoyang-goyang.
  9. Siapkan panci, masukkan loyang dan kukus selama kurleb 10 menit.
  10. Berikutnya tabur kan meises coklat kalau suka lalu kukus 5 menit lagi.
  11. Kemudian tuang sisa adonan resep brownies marmer kukusnya bagian lagi lalu kukus 10 menit lagi hingga matang.
  12. Jika bunda tidak suka manis dan tidak pakai meises. Cukup tuang seluruh adonan resep brownies ke dalam loyang sambil digoyang-goyang kemudian masak dan kukus selama kurang lebih 20 menit atau hingga matang. 


Gimana? Sederhana dan simpel bukan cara membuat brownies kukus marmer dengan rasa jeruk diatas. Yang jadi pertanyaan apakah resep brownies kukus marmer diatas menjadi basi atau tidak setelah 3 atau 4 hari? Aku belum tahu dan tidak bisa menjawabnya juga. Soalnya setelah matang dan dipotong, besoknya kue brownis ini sudah habis dan ludes buat rebutan dirumah. Silahkan coba juga resep cheese butter cake dan cara membuat bolu gulung panggang.

Wednesday, December 14, 2016

Resep Cake Mocca Dan Kenari Anti Bantat

Resep cake mocca kenari ini aku dapat secara gratis dari kemasan margarin Blu Ben yang kalengan ukuran sekilo. Saat itu beli margarin ini untuk membuat resep kue lainnya. Saat iseng-iseng lihat-lihat kemasan yang ada resepnya kok sepertinya enak juga ya. Karena penasaran akhirnya dicoba deh cake moka kenari di rumah untuk hidangan sekeluarga. Walaupun masih belum pernah mencicipi bagaimana rasa resep kue dari mocca yang dicampur dengan kenari, tetapi akhirnya diniatin coba saja lah. Kalau melihat bahan-bahan nya sih kayaknya enak juga.

Resep Cake Mocca Dan Kenari ini bisa disebut juga resep bolu mocca kenari. Karena memang bentuknya sama seperti resep bolu panggang lainnya. Teksturnya empuk dan gendut. Pas sekali untuk cemilan di rumah saat sore atau nonton televisi. Cara membuat cake mocca ini juga tidak beda jauh dengan resep bolu panggang atau cheese butter cake yang sudah aku coba sebelumnya. Yuk daripada lama-lama , siapkan wadah adonan, loyang, oven dan bahan-bahan seperti teur ayam, tepung terigu, margarin cair, susu bubuk dan yang lainnya. Resep dan bahan-bahan lengkap ada dibawah ya dan selamat mencoba.

Bahan-bahan Resep Cake Mocca Dan Kenari



  1. 150 gram tepung terigu atau bisa juga dikurangi (aku pakai cuma sisa stok 125 gram).
  2. 25 gram tepung maizena.
  3. 2 sendok makan kenari yang dicincang.
  4. 50 gram irisan kenari dipakai untuk taburan.
  5. 7 butir telur ayam bagian kuningnya.
  6. 2 butir telur ayam bagian putihnya.
  7. 150 gram gula pastor atau gula bubuk.
  8. 100 gram margarin kemudian lelehkan dan cairkan.
  9. 2 sendok makan susu bubuk merek bebas.
  10. 2 sendok makan pasta rasa moka (aku pake moka seruni).


Cara membuat cake mocca dengan kenari mudah dan anti bantat



  1. Ambil wadah dan kocok telur ayam putih dan kuningnya besama dengan gula pasir sampai kental berjejak.
  2. Tuang tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk yang sudah diayak kedalam wadah adonan bergantian dengan margarin cair selanjutnya aduk sampai benar-benar rata.
  3. Masukkan dan tuang perasa pasta moka dan kenari yang sudah dicincang kedalam wadah adonan kemudian aduk sampai rata.
  4. Tuang dan masukkan adonan tadi kedalam loyang ukuran 22 cm x 22 cm x 3 cm.
  5. Berikutnya taburi irisan kenari yang sudah disiapkan diatas loyang sampai rata.
  6. Masukkan dalam oven dan panggang dengan suhu panas sekitar 160-170 derajat celcius sampai benar-benar matang.
  7. Tes colokkan lidi kedalam loyang kalau sudah matang keluarkan dari oven. Hati-hati panas.
  8. Lepaskan cake mocca kenarinya dari loyang.
  9. Setelah matang, diamkan dan dinginkan sebentar.
  10. Setelah tidak panas potong cake mocca kenarinya dengan ukuran kurang lebih 3 x 3 cm atau sesuai selera masing-masing.


Sebelumnya memang agak asing tetapi ternyata hasilnya cake yang lembut dengan aroma moka yang mantap. Terus waktu dimakan dan digigit terasa sekali aroma dan rasa kenarinya. Yang paling penting resep cake mocca kenari ini yang pasti enggak seret di tenggorokan. Resep Cake ini juga teksturnya lembut dan enggak beremah. Jadi pas dipotong bisa cantik, halus dan rapi potongannya. Bisa jadi andalan buat bikin cake potong untuk suguhan tamu, keluarga atau acara arisan di rumah. Jangan lupa coba juga Resep Cheese Butter Fake dan Cara Membuat Cake Tape Keju ya.

Monday, December 12, 2016

Resep Cheese Butter Cake Enak Mudah dan Simpel

Cara Membuat Resep Cheese Butter Cake Cheddar Yang Enak dan Lezat. Sebenarnya lumayan lama juga aku nggak bikin kue untuk keluarga. Selalu aja melayani cheddar cheese butter caje ini buat pesanan. Semalam pulang kantor agak cepet karena duluan naik omprengan. Setelah selesai bersih-bersih bdan dan ganti baju akhirnya langsung deh ngajak anak-anak menuju dan berkutat di dapur bareng untuk membuat cheese butter cake cheddar ini.

Sempet bingung nentuin mo bikin apaan, pengennya sih yang cepet, enak dan kalori tinggi soale anak-anak masih dalam proses penyembuhan dari batpil. Sejak sakit minggu dari kemaren dan pada males makan BB nya pada turun. Suami sendiri juga lagi sering pulang malem dan masih proses penyembuhan dari batpil jadi perlu snack sehat pula. Makanya aku pikir untuk membuat resep cheese butter cake cheddar ini untuk mereka.

Liat buku resep jadul butter cake mama, pengen banget bikin cake beslag atau marmer cake tapi semua resep cheese cakenya nggak pake susu padahal aku pengen banget bikin cake pake susu. Akhirnya resep mengarang indah aja, inspirasi dari cake beslag jadul punya mama dan hasil gogling berbagai resep di internet. Waktu liat aku ngeluarin keju cheddar, anak-anak senang sekali dan semangat 45 dan mereka berebut untuk ikut membantu marut keju cheddarnya. Yang naburin keju ke kue cheese butter cake juga mereka berdua jadi rada-rada nggak rata gituh hehehehehehe. Yang ingin mencoba, langsung saja eksekusi resep cheese butter cake nya dibawah ini.

Bahan-bahan resep Cheese Butter Cake Mudah Dan Enak



  1. 100 gram keju cheddar parut
  2. 200 gram tepung terigu
  3. 6 kuning telur ayam ukuran sedang.
  4. 3 putih telur ayam ukuran sedang.
  5. 1/2 sendok teh baking powder
  6. 1/2 sendok teh vanilla bubuk
  7. 225 gram gula pasir putih.
  8. 25 gram tepung maizena
  9. 150 gram mentega
  10. 150 gram margarin
  11. 150 ml susu



Cara Membuat Cheddar Cheese Butter Cake



  1. Pertama siapkan oven dan panaskan hingga mencapai suhu 170 derajat C.
  2. Lalu olesi loyang cincin yang akan dipakai dengan margarin.
  3. Selanjutnya ayak dan saring bareng terigu, maizena dan baking powder kemudian sisihkan
  4. Mixer dan kocok mentega, margarin, gula pasir dan vanili bubuk sampai adonan lembut.
  5. Lalu masukkan kuning telur satu persatu dan mixer secara merata dan mengembang.
  6. Setelah itu masukkan campuran tepung dan susu secara bergantian. Pertama dimulai dan diakhiri dengan tepung kemudian aduk secara merata dengan spatula lalu sisihkan.
  7. Aduk dan kocok putih telur sampai kaku dan masukkan putih telur kedalam adonan tepung diatas lalu aduk merata secara perlahan.
  8. Setelah itu Tuang adonan butter cakenya kedalam loyang dan taburi dengan parutan keju cheddar parut.
  9. Panggang dan masak sampai matang atau kurang lebih selama 50 menit - 1 jam
  10. Perhatian bila saat tes tusuk dilakukan, lidi keluar dari adonan dalam kondisi bersih.


Resep Wajib Dicoba Lainnya
Resep Bolu Panggang Spesial
Resep Kue Lapis Surabaya Asli
Cara Membuat Brownies Amanda


Begitu resep cheese butter cake cheddar ini matang langsung sudah diserbu oleh anak-anak. Padahal kue cheese cake ini masih panas terpaksa disentor bentar di depan kipas angin karena yang paling kecil sudah benar-benar enggak sabaran untuk menghabiskan cheese butter cake ini. Setelah melahap kira-kira 2-3 potong cheese cake nya masing-masing mulai ngantuk deh/ Suami pulang larut dan langsung tidur. Dia baru mencicipin cheese butter cake nya pagi ini dan langsung makan 3 potong. Setelah selesai mengunyah, dia bilang enak. Karena kurang percaya diri, aku ikut mengambil satu kue pagi ini. ternyata memang resep cheddar cheese butter cake ini masih enak. Teksturnya sama persih yang aku inginkan, yaitu empuk dan moist!.

Friday, December 9, 2016

Resep Portuguese Egg Tart Spesial

Cara Membuat Resep Portuguese Egg Art Lembut dan Empuk. Alhamdulillah akhirnya berhasil juga mebuat portuguese egg tart spesial ala saya sendiri. Setelah melalui perjuangan yang berat dan egg tart nya gosong-gosong bagian

atasnya. Walupun tidak sempurna dan masih banyak kekurangan begitu tetap enak dan lezat kok. Penampakannya juga cantik banget bukan, walaupun tidak sesempurna egg tart yang dijual di toko-toko kue sekitar rumah. Yang penting sudah mencoba resep portugese egg tart ini.

Kali ini sebenarnya agak malas mau membuat resep egg tart ini, makanya aku pakai pastry sheet yang sudah jadi saja. merek yang aku pakai ada dibawah. Bisa juga menggunakan pastry sheet merek lainnya kok. Setelah proses dilalui, ternyata isiannya nggak perlu dijadiin custard lho. Walaupun begitu hasil portuguese egg tart nya di bagian pastrynya renyah kok. Ternyata isiannya teksturnya kayak puding caramel yang biasanya. Enak, krispi dan lembut banget. Pokoknya mantap deh. Bukan memuji sendiri lho. Supaya enggak lama-lama, lihat aja bahan dan resep lengkap egg tart portuguese nya dibawah ini.

Bentuknya mirip pie susu ya
resep portuguese egg tart empuk

Bahan-bahan Resep Portuguese Egg Tart Spesial Lembut



  1. Paling penting 1 bungkus pastry sheet siap pakai (bisa pakai sembarang merek, tetapi saya pakai Edo)
  2. 250 ml whipping cream (bahan filling)
  3. 400 ml susu cair merek bebasa sesuka anda (bahan filling)
  4. 125 gram gula pasir putih (bahan filling)
  5. 4 butir telur ayam (diambil semua bagian putih dan kuningnya) (bahan filling)
  6. 4 kuning telur ayam (diambil bagian kuningnya saja) (bahan filling).
  7. 1 1/2 sendok makan vanilla essense (bahan filling).


Cara Membuat Portuguese Egg Tart


Pertama buat pastrynya dahulu.

  1. Gulung 1 lembar pastry sheet kemudian potong menjadi 12 bagian.
  2. Lalu giling per bagian menjadi bentuk sepeprti lingkaran.
  3. Taruh pastry yang sudah dipotong di loyang mini cupcakes yang sudah diolesi margarin sebelumnya.
  4. Ulangi hal yang sama pada 3 lembar pastry sheet lainnya (potong 12 lalu giling) kemudian sisihkan.


Kedua kita buat fillingnya

  1. Pertama ambil panci kemudian didalam panci masukkan dan hangatkan whipping cream, susu dan gula sambil sesekali diaduk hingga gula semua bahan larut dan tercampur rata lalu matikan api.
  2. Ambil wadah lain lalu masukkan dan kocok lepas telur dan vanilla essencenya.
  3. Ambil campuran susu di panci dan masukkan beberapa sendok sayur 
  4. Campuran susu ke dalam wadah kocokan telur tadi.
  5. Campur dan aduk semua bahan sampai rata.
  6. Lalu tuang balik ke sisa campuran susu selanjutnya aduk rata kembali lalu saring.
  7. Selanjutnya tuang adonan tadi ke loyang mini cupcakes yang sudah dilapisi pastry hingga 3/4 penuh.
  8. Panggang dan masukkan kedalam oven dengan suhu 200 derajat celcius lalu masak dan panggang selama 30 menit atau sampai matang. 
  9. Setelah matang diamkan hingga dingin baru sajikan.


Setelah portuguese egg tart nya dingin siap dihidangkan dan disantap untuk semua keluarga. Kalau sekilas mirip sekali bukan dengan pie susu bali yang terkenal itu. Citarasa resep portuguese egg tart ini juga tidak kalah dengan pie asal bali tersebut lho. Jangan lupa wajib dicoba juga resep bolu gulung panggang dan Tiramisu Cup Cake nya ya.